Jumat, 27 Juni 2008

Rakyat Ogan Ilir Optimistis “Sohe” Menang


MASYARAKAT kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan, sangat optimistis pasangan Syahrial Oesman-Helmy Yahya akan menang dalam Pilkada Sumsel 2008.
“Kami sangat optimistis,” kata Mukarom, tokoh masyarakat di Sakatiga, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan, Jumat (27/06/2008).
Kenapa? “Pasangan Syahrial dan Helmi memang yang sangat cocok. Apa yang dikatakan sebagai pasangan “Sohe”. Kalau hadist itu kan, disebut hadist sohe. Tidak dapat dikutak-katik,” kata Mukarom. “Insyaaallah, dan kami optimistis pasangan ini menang,” tegas Mukarom.
Oleh karena itu, dia berharap pasangan ini nantinya (setelah terpilih) mampu meningkatkan kesejahteraan rakyat Sumsel, dan melahirkan banyak sumber daya manusia yang baik, “Pendidikan itu gunanya untuk melahirkan SDM yang bermutu. Jadi, buatlah pendidikan yang murah dan berkualitas,” harapnya. “Tak lupa, pengembangan seni budaya Sumsel juga dioptimalkan,” sambungnya.
Sementara Yudhy, warga Sungaipinang, menilai pasangan Syahrial Oesman-Helmi Yahya merupakan pasangan yang ideal. “Yang satu birokrat yang sukses, dan satunya pengusaha muda yang sukses. Kalau ini dipadukan seperti tim panser (timnas sepakbola Jerman) yang siap menghabisi para penghalang pembangunan bagi kesejahteraan rakyat Sumsel,” katanya. (*)

Tidak ada komentar: